Prediksi Skor Pertandingan Uruguay vs Peru 5 Juli 2011 Copa Amerika 2011 - juara,video,hasil


Prediksi Skor Pertandingan Uruguay vs Peru 5 Juli 2011 Copa Amerika 2011. Publik asyik mengusung nama Argentina dan Brasil sebagai kandidat peraih mahkota Copa America 2011. Tampaknya mereka seperti lupa bahwa justru Uruguay yang mencatat prestasi terbaik di Piala Dunia 2010.

Secara historis pun Uruguay terbukti punya hasil fantasis di Copa America, dengan merebut 14 gelar dari 20 lakon final. Edison Cavani, salah satu penyerang Celeste, menyebut torehan ini sebagai sebuah prestise tersendiri. Di Argentina, sang bomber Napoli tersebut berniat mempertahankan prestise negerinya.

"Inilah citra yang ingin kami sebarkan kepada dunia. Kami tahu persis kapasitas kami dan siap memainkan peran terbaik sebisa mungkin. Di ajang ini jelas tak ada tim favorit. Siapa pun bisa membuat perbedaan di setiap momen. Hanya tim yang lebih solid dan lebih berkonsentrasi sepanjang turnamen yang bisa menjadi juara," ungkap Cavani di situs resmi CA2011.

Well, segala ucapan penyerang yang mencetak trigol dalam kemenangan 7-1 atas Indonesia, Oktober tahun lalu itu akan menjadi nirmakna jika Uruguay gagal melewati hadangan perdana kontra Peru, Ahad (4/7). Patut dicatat bahwa Peru melibas mereka 3-0 di laga pembuka Copa America 2007.

Artinya, status unggulan di atas kertas bisa mentah begitu saja. Masalah kesiapan jelas menjadi kunci utama. "kami harus bisa memanfaatkan pengalaman berharga di PD Afsel lalu. Kami harus mengoreksi kesalahan dan berlaku lebih siap. Saya yakin anak-anak kini lebih siap," kata Oscar Tabarez, pelatih Si Biru Langit, dalam wawancaranya di situs resmi AUF.

Selain unggul pengalaman, Cavani dkk, juga di untungkan faktor melemahnya skuad Peru akibat cedera yang melilit duet pilarnya di lini depan, Claudio Pizzaro dan Jeffeson Farfan. Karena itu, tak berlebih jika tripoin pun menjadi target yang tidak terlalu mewah bagi Uruguay. Terutama dengan ketajaman trisula penggedor yang di huni Cavani, Diego Forlan, dan Luis Suarez.

Head to head Uruguay vs Peru :
05 Sep 2009 (KPD) Peru 1-0 Uruguay
17 Jun 2008 (KPD) Uruguay 6-0 Peru
26 jun 2007 (Copa) Uruguay 0-3 Peru
07 Jun 2005 (KPD) Peru 0-0 Uruguay

Lima pertandingan terakhir Uruguay:
24 Jun 2011 (FM) Uruguay 3 - 0 Estonia
09 Jun 2011 (FM) Uruguay 1 - 1 Belanda
30 Mei 2011 (FM) Jerman 2 - 1 Uruguay
30 Mar 2011 (FM) Irlandia 2 - 3 Uruguay
26 Mar 2011 (FM) Estonia 2 - 0 Uruguay

Lima pertandingan terakhir Peru:
01 Jun 2011 (KC) Jepang 0 - 0 Peru
29 Mar 2011 (FM) Peru 0 - 0 Ekuador
09 Feb 2011 (FM) Peru 1 - 0 Panama
18 Nov 2010 (FM) Kolombia 1 - 1 Peru
19 Nov 2009 (FM) Honduras 1 - 2 Peru

Prediksi susunan dan formasi pemain Uruguay vs Peru :

Uruguay (4-3-3) : Muslera, Ceceres, Lugano, Godin, Maxi Pereira, Diego Perez, Gargano, Rios, Forlan, Cavani, Suarez.
Cadangan : Silva, Castilo. Coates, Victorino, Scotti, Eguren, Lodeiro, Alvaro Pereira, A. Gonzales, Rodriguez, Abel Hernandez, Abreu.

Peru (4-4-2) : Fernandez, Carmona, Acasiete, Vilchez, Yotun, Balbin, Cruzado, Chiroque, Vargas, Guerrero, Advincula.
Cadangan : Libman, Butron, Revoredo, Ramos, Ranabal, Rodriguez, Corzo, Contreras, A. Gonzales, Tragodara, Lobaton, Guevara, Ballon, Ramirez, Cueva, Ruidiaz, Carrillo, Avila.

Prediksi skor pertandingan Uruguay vs Peru : Uruguay (55%) kemungkinan akan memenangkan pertandingan melawan Peru (45%) dengan skor 3-1. Pertandingan Uruguay vs Peru disiarkan LIVE di RCTI pada tanggal 5 Juli 2011, pukul 05.15 WIB.

Keyword:
Prediksi Skor Pertandingan Uruguay vs Peru 5 Juli 2011 Copa Amerika 2011, Uruguay vs Peru, prediksi Uruguay vs Peru 5 Juli 2011, prediksi skor pertandingan Uruguay vs Peru 5 juli 2011, prediksi pertandingan Uruguay vs Peru 2011, www...prediksi skor pertandingan Uruguay vs Peru, video youtube Uruguay vs Peru 2011, hasil akhir pertandingan Uruguay vs Peru 5 juli 2011, video Uruguay vs Peru, hasil skor akhir pertandingan Uruguay vs Peru, hasil akhir Uruguay vs Peru, UruguayvsPeru, Uruguay v Peru.

Komentar